Postingan

move on atau let it go?

 hingga kini aku masih mencari makna move on atau let it go kata yudha temenku.. let it go aja bu, biarin aja ngalir nanti juga lupa sendiri kalau move on kan diapksa buat lupa aku berpikir mungkin benar juga. kemudian aku mulai memikirkan apa saja hal yang belu lakukan dulu. dan masih mengganjal pikiranku hingga saat ini. terlintas dua hal. layaknya hutang yang tersangkut di hatiku. aku ingin menunaikannya. setelah itu melanjutkan perjalananku agar bertemu dengan orang baru. hai orang baru.. tunggu aku bereskan urusanku ya. maaf  aku sekarang masih berjuang untuk melupakan cerita lamaku. nanti kamu sambut aku ya? kita bikin cerita kita seseru pertemuan kita nanti. 

Bantu aku ikhlaskanmu

 Setelah sekian lama akhirnya aku menulis kembali. Akhir 2020 aku galau antara menyatakan rasaku atau pergi tinggalkanmu. Namun hingga 2021 mau habis. Akhirnya aku memang tidak bisa memilikimu. Mungkin kau memang bukan yang terbaik untukku. Namun mengapa sulit sekali lupakanmu. . Mas hen.. Sapaan hangat dariku untukmu Aku tidak tahu apa-apa tentang isi hatimu, keadaanmu dan lain-lain. Tapi asal kau tau. Jauh sejak awal kita kenal. Aku penasaran ingin bertemu dan mengenalmu. Masih teringat jelas dalam ingatanku. Saat pertama kali kita kenal berchatan. Km mengirimkan fotomu berdua rifki ditempat kerjamu. Aku tak pernah memandang rendah pekerjaan atau pendidikanmu. Saat itu aku hanya ingin mencari teman yang sehobi. Bagus-bagus..bisa jadi teman hidup. Namun berkali inginku bertemu denganmu. Selalu gagal. Jujur aku saat tidak bisa bertemu denganmu memang karna fisikku yang lemah sering sakit. Namun aku tidak tahu, kau tidak bisa memang karna sibuk atau memang tidak ingin bertemu denganku.

Buka mata lihat dunia terkadang membuatku makin bersyukur

 Yups..seperti judulnya..itu yang kurasa. Terkadang saking sedihnya pengen banget bisa bawa motor sendiri keluar kota. Berlari..kabur dari hal yang menjenuhkan di kota.  Bagaimana tidak. Pergi ke tempat seperti itu mampu menjernihkan pikiranku kembali. Namun sayang hal yang kupikir bisa membantu menjernihkan pikiranku. Tak mampu aku lakukan juga. Lalu aku harus bagaimana? Aku berusaha alihkan. Bersepeda jadi solusiku saat seperti ini. Ku berjalan menyusuri jalanan ibukota. Menuju sehuah pinggir kali yang dihiasi pepohonan. Tidak lain dan tidak bukan BKT.. Disana ku lihat banyak pemandangan menakjubkan. Ada sepasang pemuda pemudi. Sedang asik dipinggir BKT bercengkrama. Ada sepasang sepeda dekat mereka. Tidak..aku tidak iri ko melihat itu. Namun aku jadi ikutan ingin bisa seperti itu. Hehehe.seru juga kn sepedahan ama orang terkasih. Ah sudahlah..tak boleh panjng angan-angan. Ku alihkan sepedaku.  Ku lihat ada beberapa orang pekerja berbaju oren sedang sibuk membereskan sampahan. Ya..po

Izinkan ku Cuti jadi Temanmu

Kali ini aku memutuskan untuk berani mengungkapkannya kepadamu...walau aku tau mungkin aku akan terluka.... kala itu 2017, ada DM dari muridku.  "bu, ada temen saya mau kenalan" "hah? yauda kenalan aja, silahkan" "terima bu, dia follow akun ibu" sang guru mencari siapa yang memfollow akun instagramnya. namun dia tidak menemukannya. "mana?? kok ga ada." "lah ibu tolak kali, yauda saya suruh teman saya follow ibu lagi" "oke, ibu tunggu." saat itu seorang laki-laki yang tak ia kenal pun memfollow akun instagramnya" dari sanalah semua cerita bermula. ada seorang guru di sekolah kejuruan swasta dijakarta. dalam usianya yang sedang mencari teman hidup. tiba-tiba seorang muridnya mengenalkan seorang pria yang nyatanya teman kerja dia. umur laki-laki itu jauh dewasa diatas umur muridnya. namun sepantaran dengan umurnya. orang itu tinggal dibogor namun bekerja di jakarta ditempat yang sama dengan muridnya. perkenalan saat itu hany

Emangnya kita mantan???

 Sungguh ironi memang. Ada sebuah kisah pencarian teman hidup. Dimana sang wanita lebih dulu berani mengungkapkan perasaannya hanya untuk mengutarakan perasaan dan niat baiknya untuk ke arah lebih serius. Namun cinta tak selalu harus berbalas. Kisah wanita ini pun harus berakhir bertepuk sebelah tangan. Tapi hal itu tak membuat sang wanita berhenti berjuang menemukan teman hidupnya. Kisah pun berganti dan sang wanita pun sudah memiliki kisah baru lagi dengan orang berbeda. Kali ini dia tidak bertepuk sebelah tangan. Dia pikir mungkin inilah teman hidupnya nanti. Namun takdir berkata lain. Restu ibunda sang kekasih tak menyambut baik dirinya.  Perjuangan mendapatkan kata halal pun harus diakhiri. Sang wanita pun tak menyerah sampai disana. Kini dihati susah ada yang lain. Ingin ia Perjuangkan juga. Walaupun hatinya meragu dan merasa...sepertinya akan menjadi kisah pertama..cinta yang tak berbalas. Namun ditengah keraguannya, dia tak ingin bermain dengan prasangka..jadi ia libatkan Alloh

Klik On

 Klik... Dan nyala... On Mau mulai nulis lagi.  Bingung mau mulai dari mana?  Ya nulis aja dulu seperti ini Teringat kata seorang kaka.. Yang meruoakan ketua BEM UNJ tahun 2007 Untuk memulai bisa menulis  Ceritakan saja apa yang kau alami hari ini.  Cerita dan ambil hikmahnya.  Lalu aku hari ini bagaimana?  Aku hari ini hanya sibuk membuat konten youtube.  Untuk aku masukan kedalam bahan ajar aku.  Persiapan sampe akhir bulan ini.  Ngajar PJJ Krn hari ini awalan menulis lagi Jd mon maap aja Klo isinya gajeh. Hehehe .

Aku yang tidak sempurna - Celotehku

Aku adalah ketidaksempurnaan yang akan menyempurnakan ketidaksempurnaanmu